DETAIL ARTIKEL

Pedoman Sistem Airbag Wuling, Fungsi, dan Cara Kerja

Berita Diposting pada 25 August 2024

Wuling Deta - Salah satu fitur keselamatan yang paling penting dari sebuah mobil adalah airbag, yang merupakan salah satu fitur keselamatan yang paling banyak digunakan oleh mobil modern karena memungkinkan Anda berkendara dengan lebih aman.

Untuk mencegah benturan pada kepala pengemudi dan penumpang di bagian depan, airbag biasanya ditempatkan di bagian depan, tetapi sekarang banyak mobil yang meletakkannya di samping juga.

Berikut adalah pedoman sistem, fungsi, dan cara kerja  Airbag

Pedoman Sistem Airbag Wuling

Bergantung pada konfigurasi kendaraan, sistem termasuk Airbag berikut:

  • Airbag pengemudi depan.
  • Airbag penumpang depan. (Jika dilengkapi)

Untuk semua Airbag kendaraan bditandai dengan tulisan “AIRBAG” pada panel trim atau pada label di dekat lokasi di mana mereka dipasang. Untuk Airbag depan, tulisan “AIRBAG” pada kursi pengemudi terletak di tengah roda kemudi, sedangkan untuk penumpang depan terletak pada instrumen panel.

Untuk Airbag benturan samping, tulisan “AIRBAG” terletak di samping sandaran punggung, di dekat pintu.

Untuk Airbag tirai samping, tulisan “AIRBAG” terletak pada bantalan atap panel trim. Airbag dapat menambah perlindungan pada penumpang yang menggunakan sabuk pengaman.

Meskipun Airbag modern dirancang untuk mengurangi risiko cedera akibat benturan keras saat Airbag mengembang, semua Airbag harus mengembang dengan cepat untuk memberikan efek.

Baca juga: Fungsi Ball Joint serta Penyebab dan Gejala Mengalami Kerusakan

Indikator Airbag

Pada instrumen panel, terdapat indikator Airbag yang menampilkan simbol bentuk Airbag. Sistem akan memeriksa apakah sistem rangkaian Airbag mengalami kegagalan dan memberikan saran yang tepat melalui indikator. Lihat Bab “Instrumen dan Kontrol” untuk informasi lebih lanjut.

Posisi Airbag Airbag Pengemudi Depan

Seperti yang ditunjukkan Gambar A di atas, Airbag pengemudi depan terletak di bagian tengah roda kemudi. Seperti yang ditunjukkan Gambar B di atas, Airbag penumpang depan terletak di bagian instrumen panel samping penumpang.

Kapan Airbag Mengembang?

Airbag depan dirancang untuk mengembang saat terjadi tabrakan ringan hingga berat dari arah depan untuk mengurangi risiko cedera parah pada bagian kepala dan dada pengemudi.

Airbag depan mengembang tidak hanya disebabkan oleh kecepatan kendaraan. Namun juga bergantung pada objek yang ditabrak, arah tabrakan, dan penurunan kecepatan per satuan waktu selama tabrakan. Airbag dapat mengembang pada kecepatan tabrakan yang berbeda.

Pengembangan Airbag bergantung pada arah tabrakan (melaju lurus atau berbelok) pada saat terjadi tabrakan, saat objek yang ditabrak diam atau bergerak, yang dapat berubah bentuk atau tidak dan objek yang berukuran besar atau kecil. Karena perbedaan desain kendaraan, kondisi pengembangan Airbag berbeda pula.

Airbag depan tidak akan mengembang jika kendaraan terguling, tertabrak dari belakang, dan bertabrakan di bagian samping. Airbag depan tidak akan mengembang saat terjadi tabrakan ringan atau hampir bertabrakan, tabrakan samping atau diagonal, bertabrakan dengan objek berbentuk silinder (seperti tiang telepon dan pohon), tertabrak dari belakang oleh kendaraan yang lebih besar (seperti truk, dll.) dan tabrakan akibat bersenggolan. Setiap desain, Airbag kursi depan dan Airbag tirai samping akan mengembang sesuai dengan posisi tabrakan jika terjadi tabrakan sedang atau parah.

Airbag kursi depan dan Airbag tirai samping tidak akan mengembang jika hanya terjadi tabrakan ringan, hampir bertabrakan, kendaraan terguling atau tertabrak dari belakang. Airbag kursi dan Airbag tirai samping tidak akan mengembang jika hanya terjadi tabrakan samping ringan dan tabrakan frontal atau diagonal.

Baca juga: Gasket Adalah: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Manfaatnya Bagi Mobil

Setiap desain, Airbag kursi depan dan Airbag tirai samping akan mengembang pada sisi di mana kendaraan tertabrak.
Airbag tidak mengembang di semua tipe tabrakan. Untuk kecelakaan tertentu, tidak mudah untuk menentukan apakah Airbag harus mengembang sesuai hubungan sebab akibat, kerusakan kendaraan, atau biaya perbaikan dan perawatan.

Kendaraan Anda dilengkapi dengan sensor tabrakan dan modul diagnosis. Jika kecelakaan terjadi pada kekuatan tertentu, modul akan merekam informasi yang relevan setelah terjadi tabrakan. Jika Anda memiliki masalah dengan Airbag kendaraan Anda saat tabrakan, hubungi Service Center Purna Jual untuk mendapatkan analisis dan diagnosis dari profesional.

Bagaimana Airbag Mengembang?

Dalam proses pengembangan, sistem sensor mengirimkan sinyal elektronik untuk memicu pelepasan gas ke dalam generator gas Airbag, kemudian Airbag akan mengembang dari penutupnya. Generator gas, Airbag, dan komponen terkait merupakan bagian dari modul Airbag.

Bagaimana Airbag Dapat Memberikan Perlindungan?

Airbag melengkapi perlindungan yang diberikan sabuk pengaman dengan mendistribusikan kekuatan benturan yang lebih merata ke tubuh penumpang.

Namun, Airbag tidak dapat memberikan perlindungan saat tabrakan jika arah tubuh penumpang tidak mengenai Airbag, seperti halnya objek asing yang menabrak kendaraan. Airbag tidak dapat memberikan perlindungan yang sesuai. Airbag harus dianggap sebagai perangkat keamanan pelengkap sabuk pengaman.

Apa yang Harus Anda Perhatikan Saat Airbag Mengembang?

Saat Airbag mengembang, Airbag akan mengempis dengan cepat. Bahkan Anda tidak akan menyadari jika Airbag telah mengembang karena waktu pengempisan sangat cepat. Ventilasi Airbag juga dapat mengeluarkan asap dan debu.

Setelah terjadi tabrakan, jika sistem vehicle power supply masih dapat bekerja dengan baik, kendaraan akan membuka kunci pintu secara otomatis.

Kendaraan juga akan menghidupkan lampu peringatan bahaya dan mematikan sistem bahan bakar saat Airbag mengembang. Pengemudi dapat menggunakan tombol untuk membuka kunci pintu, mematikan lampu, dan mematikan lampu peringatan bahaya.

Pengembangan Airbag penumpang depan dapat menyebabkan kerusakan windshield.

  • Airbag dirancang untuk mengembang sekali saja. Setelah Airbag mengembang, beberapa komponen sistem Airbag harus diganti. Jika Anda tidak mengganti komponen tersebut, sistem Airbag tidak akan mampu melindungi Anda saat tabrakan berikutnya terjadi.
  • Komponen sistem Airbag yang harus diganti yaitu modul Airbag,modul control Airbag, pretensioner sabuk pengaman, dan komponen lainnya.
  • Perbaikan, perawatan, dan penggantian Airbag harus dilakukan oleh teknisi profesional. Perbaikan yang tidak benar akan menyebabkan sistem Airbag tidak ber-fungsi dengan normal. Kunjungi Service Center Purna Jual untuk memperbaiki dan merawat ken-daraan Anda.

Perbaikan, Perawatan, dan Penggantian Sistem Airbag

Perbaikan, perawatan dan penggantian Airbag hanya boleh dilakukan oleh teknisi profesional.

Perawatan yang tidak benar akan menyebabkan sistem Airbag tidak berfungsi dengan normal. Kunjungi Service Center Purna Jual untuk memperbaiki dan merawat sistem Airbag kendaraan Anda.

Kondisi yang Memicu Airbag Mengembang Selain Tabrakan

Jika kendaraan mengalami benturan keras di bagian bawah bodi, Airbag mungkin akan mengembang. Lihat contoh berikut ini.

  • Membentur badan jalan, trotoar atau permukaan keras lainnya.
  • Terjatuh ke dalam lubang
  • Mendarat dengan keras atau kendaraan jatuh

Airbag Tidak Mengembang Dalam Kondisi Berikut

Airbag depan tidak akan mengembang jika kendaraan terguling, tertabrak dari belakang, dan bertabrakan di bagian samping atau bertabrakan pada kecepatan rendah.

Saat penurunan kecepatan mendadak terjadi, Airbag pengemudi depan akan mengembang.

  • Tabrakan dari depan dengan sudut membujur melebihi 30°
  • Tabrakan samping
  • Tabrakan bagian belakang
  • Terguling, jatuh dari ketinggian, terbalilk
  • Menabrak objek yang dapat berubah bentuk seperti pasir, pagar, tiang, dan pohon
  • Masuk ke lorong mobil depan, terutama bagian bawah truk

Jangan memasang kursi anak menghadap ke belakang di kursi penumpang depan yang dilindungi oleh Airbag! Kegagalan dalam melakukan hal itu dapat menyebabkan cedera atau bahkan kematian pada anak-anak.

Tags: Otomotive, Tips

Artikel lainnya

Berita Diposting pada 21 November 2024

Wuling Tebar Promo Akhir Tahun untuk Lini EV

Wuling menawarkan program promo akhir tahun untuk lini mobil listrik Air EV, BinguoEV, dan Cloud EV. Apa itu? Cek selengkapnya!

Berita Diposting pada 19 November 2024

Jadwal Wuling Year End Sale di 10 Kota, Banyak Promo Akhir Tahun

Wuling Motors Indonesia telah resmi menggelar Year End Sale, yang akan memberikan banyak tawaran menarik yang tidak boleh Anda lewatkan.


Chat
Kami


Test
Drive


Simulasi
Kredit


Wuling Deta Group

 Jl. Raya Lenteng Agung No.8, Ps. Minggu, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12530